Agar Gigi Tak Berlubang, Dokter Gigi Anjurkan Untuk Konsumsi Makanan Ini
Tidak hanya menggosok gigi dengan teratur. Pakar gigi juga menganjurkan untuk konsumsi makanan sehat agar terhindar dari gigi berlubang.
Nutrisi dari makanan untuk gigi lebih penting dibandingkan dengan pasta gigi. Apa yang kita konsumsi berperan penting dalam menjaga gigi tetap sehat dan kuat. Dr Steven Lin, dokter gigi asal Australia memaparkan makanan apa saja yang harus kita konsumsi.
Menurut Dr Lin, banyak orang yang sikat gigi atau bahkan menggunakan floss atau benang gigi secara teratur tetapi masih bisa alami kerusakan gigi. Sedangkan mereka yang merawat gigi dari dalam hampir tidak pernah mengalami masalah. Ini terjadi berkat diet yang dilakukan seseorang.
“Gigi adalah organ hidup dan membutuhkan nutrisi tepat untuk menumbuhkan dan menjaga kadar enamel dan dentin yang sehat. Tanpa nutrisi yang tepat, gigi Anda akan berjuang untuk tetap utuh,” jelas Dr. Lin.
Jika Anda mengonsumsi cukup vitamin dan mineral, gigi Anda secara alami akan beregenerasi, tetap kuat dan sehat. Tapi jika Anda tidak memberi makan tubuh Anda nutrisi yang tepat, bakteri dan suasana asam di mulut dapat menghalangi proses alami ini. Sehingga gigi bisa rusak lebih cepat.
“Bukan hanya gula saja yang bisa sebabkan gigi berlubang, kekurangan nutrisi juga bisa sebabkan gigi rusak,” kata Dr Lin.
Selain susu, telur juga bisa membantu gigi Anda lebih kuat.
Dikutip dalam Independent (21/10), ada empat vitamin yang larut dalam lemak seperti A,D,K2 dan E yang baik untuk kesehatan gigi Anda. Vitamin A bisa didapatkan dari hati sapi, ikan, susu dan telur, vitamin D bisa didapatan dari ikan berlemak, jamur dan prosuk susu, vitamin K2 didapatkan dari soft cheese, telur, mentega dan salami. Selain itu vitamin E yang bersumber dari bayam, brokoli dan kacang-kacangan juga bisa menjaga gigi tetap sehat dan kuat dengan bonus kulit yang bercahaya.