Cara meluluhkan hati wanita
Wanita adalah makhluk yang begitu indah dan unik, sehingga menjadi sebuah tantangan bagi para pria untuk mendapatkan hatinya. Namun sebagai seorang pria, kamu harus percaya bahwa wanita tidak membutuhkan hal-hal yang luar biasa agar hatinya bisa luluh.
Rayuan yang disertai dengan candaan ringan sudah cukup untuk membuatnya suka denganmu. Menjadi humoris adalah kuncinya. Cara meluluhkan hati wanita yang sederhana seperti ini sudah bisa membuatnya merasa nyaman sehingga betah berlama-lama di sampingmu.
Kamu tidak boleh meremehkan kekuatan dari rasa humor ini, karena sebuah hubungan sangatlah membutuhkan canda tawa. Setiap wanita akan berevolusi untuk menjadi orang yang menghargai selera homor dari para pria.
Pria Misterius
Pada awal perkenalan, wanita akan sangat tertarik dengan pria yang terkesan misterius. Apalagi wanita memang sangat menyukai sesuatu yang bisa membuatnya menjadi penasaran.
Meskipun Anda sudah sangat suka dengan sang wanita, namun usahakan agar tidak terlalu berlebihan sehingga Anda tidak terkesan terlalu mengejarnya. Pria dengan model seperti ini dianggap kurang menantang bagi kebanyakan wanita.
Untuk itu, jadilah seorang pria yang bisa menahan diri dan berbicara pada saat-saat yang tepat saja.
Bahasa Tubuh
Hal yang sangat penting dari mengungkapkan perasaan adalah bahasa tubuh. Jika kamu menyampaikan sesuatu yang serius namun dengan suasana humor yang berlebihan, maka ia tidak akan menangkap maksudnya.
Sangat penting bagimu untuk selalu mengasah bahasa tubuh agar apa yang kamu sampaikan bisa ia pahami dengan utuh.
Pendengar yang Baik
Sudah kodratnya seorang wanita senang curhat dan membicarakan segala isi hatinya. Dalam artian lain, ia membutuhkan sosok yang bisa mendengarkan segala ceritanya.
Untuk itu, “cobalah menjadi seorang pendengar yang baik”, sekalipun kamu mungkin tidak bisa memberikannya sebuah solusi.
Lagi pula, ia tidak selalu menuntut kamu untuk melakukan hal itu, ia hanya meminta agar kamu bisa mendengarkan segala keluh kesahnya tanpa bersifat menghakimi.